Loading...

Jumat, 28 Oktober 2016

Cara mencegah terkena serangan stroke

Cara mencegah terkena serangan stroke - Penyakit stroke terjadi ketika aliran darah ke otak berhenti yang dapat membuat otak rusak dan seseorang meninggal dunia. Resiko terkena serangan stroke akan semakin meningkat seiring bertambahnya usia seseorang dan juga pola hidup yang dijalani.
Di artikel ini kami akan memberikan beberapa tips ampuh yang dapat mengurangi resiko terkena stroke, 

tips mencegah terkena serangan stroke

1. Berolahraga

Selain olahraga dapat membantu menurunkan berat badan, latihan secara teratur juga dapat meningkatkan kinerja organ jantung dan pembuluh darah. Tidak perlu berlatih seperti atlet, cukup lakukan olahraga ringan atau aktivitas seperti berjalan kaki mengitari lingkungan perumahan, bersepeda, dan lainnya minimal 30 menit setiap harinya.
 Cara mencegah terkena serangan stroke

2. Mengkonsumsi makanan yang sehat

Ubah diet Anda dengan mengkonsumsi makanan yang tidak (atau sedikit) mengandung lemak jenuh dan kolesterol tinggi agar kadar kolesterol dalam darah tidak membahayakan, diantaranya:
– Menggunakan minyak zaitun atau canola safflower untuk memasak
– Mengurangi penggunaan garam dalam makanan
– Memperbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan
– Saat memakan daging pilihlah bagian yang berlemak rendah seperti daging sapi merah ataupun memakan ayam (bagian dada) tanpa kulitnya. yang berlemak rendah seperti

3. Minum Air putih

Orang yang meminum air putih lebih dari 6 gelas tiap harinya memiliki peluang hidup (tidak meninggal) 2 kali lebih besar dibanding orang yang tidak meminum air putih saat mengalami serangan stroke.
Hal ini dikarenakan hidrasi tubuh yang normal membuat darah mengalir dengan lancar, sementara dilain pihak bila tubuh dehidrasi atau kurang cairan akan menggangu peredaran darah dan beresiko lebih besar akan pembekuan darah.

4. Menjaga berat badan

Apakah berat badan Anda berlebih? Berat badan yang berlebih akibat lemak dan kolesterol dapat membuat penyumbatan aliran darah ke otak. Selain itu tubuh yang berat badannya over dapat membuat jantung bekerja lebih keras dari semestinya dan meningkatkan tekanan darah.
Ini artinya bila Anda menurunkan berat badan maka secara otomatis kedua faktor penyebab stroke tersebut dapat diminimalisir.

5. Awasi Tekanan darah

Tekanan darah yang tinggi adalah faktor seseorang dapat terserang penyakit stroke. Meskipun demikian banyak orang yang memiliki tekanan / tensi darah tinggi dapat menurunkannya dengan pola hidup yang sehat.

6. Hindari minuman beralkohol

Upayakan hindari minuman beralkohol karena dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah, meningkatkan tekanan darah dan membuat tubuh menimbun lemak dan membuat berat badan naik. Kalaupun Anda harus minum, batasi maksimal 2 gelas (pria) dan 1 gelas untuk wanita.

7. Berhenti Merokok

Merokok dapat membuat seseorang terkena stroke karena kandungan zat karbon monoksida dan nikotin di dalam asap rokok dapat merusak sistem kardiovaskular dan mempersempit pembuluh darah serta menyebabkan darah menggumpal. Jadi bila Anda perokok usahakan menghentikan kebiasan merokok, memang sulit tapi manfaatnya sangat penting membantu pencegahan penyakit stroke.

8. Aspirin

Aspirin telah dibuktikan beberapa penelitian sangat membantu dalam mencegah orang terkena serangan stroke. Fungsi aspirin dapat mencegah pembekuan darah dan biasanya dokter memberikannya kepada orang yang sudah terkena stroke. Tapi pastikan konsultasikan dengan dokter Anda sebelum mengkonsumsi aspirin.
Kesimpulannya, pola hidup sehat dengan komsumsi makanan yg sehat, olahraga teratur dan mengurangi zat kimia asing masuk kedalam tubuh sangat ampuh mencegah serangan stroke.

Sekian info mengenai Cara mencegah terkena serangan stroke semoga berguna , jika berguna monggo di share ke rekan-rekan sekalian. Jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom di bawah ini…. Terima kasih….

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon